Meet and Greet Marquez & Pedrosa:
Berkaca Kepada Brand Ambassador Kelas Dunia

0
1794


ADVERTISING-INDONESIA.id – Kehadiran Marc Marquez dan Dani Pedrosa ke Indonesia seperti “menenggelamkan” seluruh pemberitaan yang lain. Gema kedatangan pembalap MotoGP ini sungguh luar biasa. Bahkan tayangan keduanya ketika tampil di program Ini Talk Show di NET TV juga ditayangkan di website motogp.com. Sebesar itukah magnet pembalap MotoGP di Indonesia?

Kedatangan Marc Marquez dan Dani Pedrosa memang terkesan mendadak. Namun bagi sebagian orang kehadiran mereka sudah tercium jauh sebelum kedatangannya pada tanggal 20 Februari yang lalu. Namun issue kedatangan mereka saat itu baru sebatas issue yang belum bisa dikonfirmasi karena kedatangan mereka dikhawatirkan bisa membuat rumit protokoler kehadirannya.

Bagi tim Repsol Honda, Marquez dan Pedrosa adalah aset penting bagi industri roda dua di Indonesia. Basis pemirsa MotoGP di Indonesia adalah salah satu yang terbesar di dunia sehingga kehadiran keduanya adalah wujud dari kekuatan brand seperti Honda dan Repsol.

Marc adalah Juara Dunia MotoGP 2017 dimana MotoGP Fans mengakuinya sebagai pembalap nomor 1 di dunia saat ini. Kemenangan Marc di MotoGP menjadi momentum bagi tim Repsol Honda untuk mengkomunikasikan keunggulan produk mereka. Seperti campaign yang dikomunikasikan oleh Repsol yaitu Repsol Moto Lubricants, Tested by Champions. Hal tersebut menjadi key message bahwa produk ini bukan produk murahan. Begitupun dengan campaign Honda Indonesia yaitu Satu Hati, One Heart yang mengkomunikasikan kebersamaan antara produk dengan konsumen dalam pesan Satu Hati, One Heart.